“ Pengertian Dasar Eika ”
Kata Etika asalnya dari beberapa kata yunani yang hamper sama bunyinya,yaitu Ethos atau ta ethika dan ta ethika.Kata ethos artinya kebiasaan,adat.Kata ethos dan ethikos lebih berarti kesusilaan,perasaan batin,atau kecendrungan hati dengan mana seseorang melaksanakan sesuatu perbuatan.Aristoteles,seorang ahli filsuf Yunani untuk Nichomachus,anaknya,sebuah buku,tentang kaidah – kaidah perbuatan manusia dan buku itu di beri nama: Ethika Nicomacheia Istilah Etika Ini kemudian menjadi “ Terminus Technicus” Istilah Khusus untuk ilmu pengetahuan yang Menyelidiki soal kaidah – kaidah,kelakuan dan perbuatan manusia.
Etika dapat menjawab bebagai masalah etis yang sedang di hadapi oleh manusia.seperti binatang manusia mempunyai naluri,tetapi manusia berbeda dari binatang (meskipun ada manusia berkelakuan seperti binatang ,manusia tidak bertindak hanya desakan nalurinya,seekor sapi yang lapar memakan rumput yang ada di depannya,tanpa mempersoalkan rumput siapa yang di makannya.Manusia tidak.Manusia akan bertanya terlebih dahulu “ Bolekah itu? “Ada sesuatu yang membuat manusia seperti itu,tentang persoalan yang seharusnya.Kesadaran apa yang seharusnya inilah yang membuat manusia di dalam banyak hal justru harus menekan nalurinya.Bahkan,kadangkala harus melakukan sesuatu yang berlawanan dengan desakan dan dorongan naluri atau nafsunya,yaitu kesadarn dalam diri manusia tentang apa yang benar dan apa yang salah,tentang apa yang baik dan apa yang jahat,tentang apa yang tepat dan apa yang tidak tepat.Inilahn yang di sebut kesadaran Etis manusia.
Yang dimaksud dengan Kesadaran Etis adalah tentang kesadaran Norma – norma yang ada pada diri manusia.Norma2 ini yang mengendalikan tingkahlaku manusia.yang membuatnya tidak sekedar mengikuti desakan dan dorongan naluri alamiahnya,yaitu norma2 atau ukuran2 tentang apa yang seharusnya.norma2 tentang apa yang benardan apa yang salah,apa yang baik dan apa yang jahat,apa yang tepat dan apa yang tidak tepat.manusia akan berusaha untuk melakukan apa yang di anggap tepat.manusia akan berusaha untuk melakukan apa yang Ia anggap benar,baik dan tepat.dan sebaliknya,sedapat mungkin tidak melakukan apa yang menurut pendapatnya salah,jahat dan tidak tepat.setiap orang dan semua orang mempunyai kesadaran Etis,tetapi kesadaran etis belum dapat di sebut etika,dan juga tidak berarti bahwa setiap orang dan semua orang mengetahui apa apa tentang etik.kesadaran etis sering muncul secara spontan tanpa di sadari sepenuhnya,tetapi etika selalu merupakan tindakan yang sadar dan sengaja, sebabitu etika adalah: Ilmu atau studi mengenai norma2 yang mengatur tingkah laku manusia.Atau dengan kata lain,etika itu berbicara tentang apa yang seharusnya dilakukan oleh manusia: tentang apa yang benar,baik dan tepat.
Menurut Prof Stackhouse ada 3 bentuk dominan dalam orang melakukan analisa serta penilaiaan etis.yang pertama ialah yang mendasarkan diri kepada konsepsi tentang apa yang “ benar “ dan apa yang “ salah “ di dasarkan atas prinsip2,norma2,hukum2 yang objektif,positif,rasional dan universal. Yang kedua adalah berdasarkan apa yang “ baik “ dan apa yang “ jahat “yaitu yang berfokus pada tujuan dan akibat2 ( baik atau jahat )yang di perhitungkan dengan saksama. Ketiga adalah mendasarkan diri pada apa yang “ tepat “ dan “ tidak Tepat Yang amat ditentukan oleh konteks situasi dan kondisi dan oleh karena itu di sebut sebagai Etika yang Kontekstual.
Soal
1. Menjelaskan pengertian dasar Etika secara etimologis !
2. Mendefinisikan 3 bentuk dominan penilaian Etis menurut Stackhouse !
Commentaires